Disamping penerimaan laporan pendidikan, juga diadakan sosialisasi terkait tata tertib baru yang akan diberlakukan di SMP Negeri 1 Bontosikuyu, apabila nantinya disepakati oleh orang tua dan komite sekolah.
Dalam agenda awal, dalam rapat dimulai dari sosialisasi tata tertib siswa dan dilanjutkan penerimaan laporan pendidikan, dan acara istirahat.
Terlihat antusias orang tua siswa dalam menghadiri rapat sangat patut diacungkan jempol, karena terlihat digambar ruang keterampilah penuh, bahkan ada yang duduk di luar ruangan.

Menyangkut tata tertib baru yang telah diperbincangkan oleh kepala sekolah dan guru-guru yang sehari sebelumnya sudah didiskusikan yakni pemungutan biaya berupa denda terhadap siswa yang melanggar tatatertib contohnya datang terlambat, tidak membersihkan area yang sudah ditetapkan, tidak membersihkan ruangan kelas, membuah sampah sembarang tempat, tidak hadir tanpa keterangan. Denda sendiri ditentukan dari 500 - 2000 rupiah per siswa yang melanggar.
"Diharapkan dengan adanya ancaman denda ini, siswa lebih bisa dikendalikan dan lebih bisa diatur", pungkas Kepala Sekolah".
Posting Komentar
Posting Komentar